Praktek Ilegal Pengoplosan Gas Melon Subsidi di Depok Melenggang Bebas, APH kemana ?

Praktek Ilegal Pengoplosan Gas Melon Subsidi di Depok Melenggang Bebas, APH kemana ?

Smallest Font
Largest Font

Depok, Nuntium.id - Dugaan adanya sendikat pengoplos gas subsidi 3kg ke tabung 12kg (non subsidi) di wilayah Depok menjadi sorotan publik. Mirisnya, informasi yang diterima team media dalam kegiatan ilegal tersebut diduga adanya keterlibatan oknum anggota dari pasukan elit kepolisian dengan inisial "R".

Informasi yang didapat dikalangan awak media diketahui oknum "R" turut membacking para pelaku, setiap kali ada warga atau oknum pasti akan diamankan oleh "R".

Sebelumnya team Media Online Indonesia dan Paguyuban Wartawan Depok, Senin (13/05/2024) menemukan adanya tempat untuk melakukan pengoplosan Gas Melon di daerah Juanda, Depok.

Belum diketahui secara mendalam setiap harinya pelaku kejahatan ini telah mengoplos Gas Melon seberapa banyak.

Namun dari pantauan dilapongan mereka beroperasi setiap malam dengan menggunakan mobil pickup (bak terbuka) yang ditutup menggunakan terpal tujuan untuk mengelabui petugas.

Menurut salah seorang sopir mereka bertugas hanya mengantar dan mengambilnya dari tempat pengoplosan

"Saya hanya mengantarnya dan mengambil itu juga diparkiran yang sudah disiapkan," kata sopir dan kenek yang tak mau disebutkan namanya, Senin (13/05/2024) malam.

Selain itu kerja sama warga sekitar dan para pelaku tindak pengoplosan sangat kental, karena setiap kali ditanya mana letak pabrik pengoplosan Gas Melon mereka bungkam.

"Saya tidak tahu pak, apakah disini ada pabrik pengoplosan. Soalnya saya warga baru," tangkis seorang warga pemilik warung klontongan sekitar pabrik.

Terkait dugaan adanya kegiatan ilegal ini di wilayah Depok tentunya harus menjadi perhatian khusus aparat penegak hukum dalam hal ini Polres Metro Depok. 

Jika informasi yang berkembang ini diabaikan oleh aparat kepolisian tentunya akan menimbulkan kecurigaan di tengah masyarakat, ada apa dengan APH dan pihak terkait? 

Seharusnya, pihak kepolisian peka terkait adanya tempat pengoplosan Gas Melon, yang merugikan masyarakat luas ini. (team) 

Editors Team
Daisy Floren
Daisy Floren
Redaksi Author